Jenglot Pantai Selatan @ Beach Creature Sebuah pantai yang baru saja dibeli oleh seorang pemuda yang kaya mengembangkan tempat tersebut sebagai objek wisata. Temmi, Randy, Denisa, dan Josh saat itu berharap bisa berlibur di pantai ekslusif. Mereka tidak menyangka akan kedatangan mahluk bernama jenglot yang haus akan darah. Jenglot yang berhasil di tangkap justru dilepas kembali ke laut dan dipercaya sebagai penjaga pantai selatan. Jenglot pun mulai memburu siapa saja yang mencemarkan kesucian pantai tersebut.